SPIONASE-NEWS.COM,- TORAJA UTARA – Grand Opening Pongtiku Square (PS) Peleton Cafe bertempat di Jalan Pongtiku (Poros Rantepao – Makale) Kecamatan Rantepao Kabupaten Toraja Utara, Selasa (26/12/2023).
Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita yang dilakukan Bupati Toraja Utara Yohanis Bassang didampingi oleh Wakil Bupati Frederik V Palimbong bersama Dandim 1414 Tana Toraja Letkol Arm Bani Kelana Sepang dihadiri Kadis PTSP Toraja Utara ketua Bawaslu ,Ketua KPU Toraja Utara , Ketua BPS Gereja Toraja beserta
jajaran pengelola Pongtiku Square Peleton Cafe.
Ketua Tim Management Group Pongtiku Square Peleton Cafe , Jekson Mari didampingi Semli dan Panja saat ditemui usai peresmian mengatakan kehadiran Pongtiku Square peleton cafe untuk salah satu tempat solusi icon destinasi wisata kuliner di Toraja Utara.
Hadirnya PS didaerah ini dapat menambah lapangan pekerjaan dan meningkatkan nilai ekonomi masyarakat serta retribusi pajak daerah Toraja Utara ,Ucapnya.
Jekson menjelaskan, bahwa Pongtiku Square Peleton Cafe menyiapkan tempat Fasilitas umum dan ruangan VIP (Meeting Room, Pelayanan dan Arisan) serta Souvenir Shop dan Restoran Padang dengan memberi pelayanan Pagi hingga Sore.
Selain itu Peleton Cafe juga menyiapkan tempat parkiran kendaraan dan tempat nongkrong bagi pengunjung yang ingin menikmati makanan dan minuman.
” Souviner Shop untuk memberi kemudahan pengunjung pariwisata mendapatkan hasil kerajinan UMKM dan makanan halal kuliner wisata hadir untuk melengkapi yang belum ada didaerah ini,” Jelasnya.
Laporan : Agen 027 Saldi