SPIONASE-NEWS.COM,- BULUKUMBA – Bupati Bulukumba menerima kunjungan kerja rombongan Dewan Ketahanan Nasional (Wantannas) dalam rangka pengumpulan data dan informasi terkait Akselerasi Penggunaan Produk Dalam Negeri dan Pembinaan UMKM Untuk Kemandirian Ekonomi dan Keamanan Nasional di wilayah Kabupaten Bulukumba, Selasa (21/9/2021).
Pada kesempatan itu, Tim Kajida Setjen Wantannas, Mayjen TNI Mohammad Hatta Usmar Rukka menjelaskan bahwa maksud kedatangan timnya ke Bulukumba bertujuan untuk mengkaji dan menganalisa perkembangan kapal pinisi yang ada di Kecamatan Bontobahari, Kabupaten Bulukumba.
Tim Kajida Setjen Wantannas bersama Pemda Kab. Bulukumba melaksanakan FGD (Fokus Group Discussion) dengan tema ” Optimalisasi peran Pemda dalam mendukung keberadaan pinisi sebagai warisan dunia dari Unesco guna memperkokoh perwujudan poros maritim dunia “.
“Terkait kedatangan kita kesini yaitu untuk melakukan kajian terhadap pembuatan kapal pinisi yang ada disini. Selain itu, kami juga akan menganalisa kapal pinisi apa saja yang harus mendapatkan dorongan agar menjadi ketahanan nasional.
Tugas Setjen Wantannas adalah membina ketahanan nasional dan membuat rumusan serta rancangan kebijakan serta strategi nasional. Untuk itu agar tercapai dalam setiap kegiatan maka bagian kajian dan penginderaan membuat saran kepada presiden melalui Setneg tentang situasi nasional yang sifatnya Ipoleksosbudhankam, jadi tugasnya bersifat lingkup nasional,” ungkap Katim Wantannas.
Bupati menyambut baik kedatangan Wantannas di Bulukumba, menurutnya dengan adanya kunjungan ini maka pemerintah pusat dapat mengetahui apa yang menjadi kendala dan permasalahan daerah dalam melakukan pengembangan kawasan industri utamanya pembuatan kapal pinisi.
“kita sepakat untuk mempertahankan negara ini tidak hanya menggunakan senjata saja melainkan juga kebutuhan pangan bahkan semua aspek,” ungkap Bupati.
Laporan : Agen 040 Rustan R Jentak