SPIONASE-NEWS.COM,- PANGKAJENE KEPULAUAN – Gerakan Pemuda Tani Indonesia (Gempita) Sulawesi Selatan gelar agenda sharing session dengan Mahasiswa Politani Pangkep yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknologi Pertanian (HIMATEKPER) Politani Pangkep.
Kegiatan ini bertemakan “Menumbuhkan Talenta Wirausaha Muda Pertanian” digelar di Gedung Terintegrasi Politani Pangkep dan dihadiri seluruh mahasiswa baru jurusan Teknologi Pertanian, Sabtu (03/08/2024).
Ketua Umum HIMATEKPER, Muh Hikmal Akbar mengungkapkan apresiasi mendalam atas terselenggaranya kegiatan ini “kami berterimakasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas kerjasama GEMPITA Sulsel bisa berkenan kolaborasi dengan organisasi kami dalam rangka menumbuhkan semangat baru didunia pertanian, ” ungkapnya.
Koordinator Wilayah Gempita Sulsel, A Afdhol Risqullah Baso selaku narasumber dalam kegiatan ini mengungkapkan penting semangat untuk memulai dan kolaborasi dalam dunia pertanian.
“Kami berharap adik-adiknya kedepannya banyak terlibat aktif dalam usaha-usaha untuk meningkatkan potensi pertanian yang ada didaerahnya, besar harapan kehadiran Gempita juga dapat membantu aspirasi dan kebutuhan petani didaerah,” pungkasnya.
“Gerakan Pemuda Tani Indonesia (Gempita) memiliki tujuan untuk menggerakan pemuda agar ikut terlibat menjaga ketahanan negara melalui pertanian. Hadirnya GEMPITA juga diharapkan dapat mendorong akselerasi mewujudkan ketahanan pangan,’ tutupnya.
Turut membersama dalam kegiatan ini politisi muda Pangkep, M Iksan Baharuddin dan beberapa personil Gempita Kabupaten Pangkep.
Laporan : Agen 083 Bahar Tatang