Spionasenews.com- Ketua Umum Partai Idaman Rhoma Irama kembali memeriahkan kampanye pasangan cagub cawagub, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno. Dalam kampanye terakhir di lapangan Belalang, Rawa Jati, Pancoran, Jakarta Selatan, Sabtu (11/2/2017) ini, Rhoma hadir lengkap dengan grup musik  Soneta nya.

Kampanye Terakhir Anies-Sandi, Rhoma Gelar Konser ‘Nada Dakwah’
Rhoma Gelar Konser Nada dan Dakwah

Kegiatan  kampanye Anies-Sandi bersama Rhoma Irama ini resmi dibuka dengan shalawat, sesuai dengan tema kampanye ‘Nada dan Dakwah’.

Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno membantah bila kegiatan ini dilakukan untuk menyaingi kegiatan kampanye paslon lain yang juga mengadakan acara musik.

“Kita bukan adu meriah-meriahan. Judulnya kan Nada dan Dakwah. Jadi Bang Haji akan bertausiah. Jadi kami nggak cari ridho manusia, tapi ridho Allah Subhanahu wata’ala,” jelas Sandi.

Seperti di ketahui, di hari yang sama,  tim pemenangan Gubernur DKI Jakarta pasangan nomor urut 1 Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan wakilnya Sylviana Murni mengadakan konser musik di Gelanggang Olahraga Soemantri Brodjonegoro, Kuningan, Jakarta Selatan.

Dalam kesempatan ini, calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno bercerita, sejak awal program One Kecamatan One Center for Entrepreneurship (OK OCE) yang digadang-gadangnya selalu di-bully. Namun Sandiaga ikhlas. “Apa yang dilakukan  kepada kami, kami ikhlaskan saja. Pasti ada perbaikan ke depan,” kata Sandi dalam acara kampanye Anies-Sandi bersama Rhoma Irama tersebut.

Menurut dia, sepanjangbully tersebut tidak mengganggu jalannya program OK OCE, dirinya tak akan bereaksi. “Program yang sukses itu selalu di-bully. Bagi saya, tidak apa-apa asalkan jangan mengganggu saja,” tandasnya.

Menurut Sandi, program tersebut sudah terbukti berhasil dan menjadi viral. “OK OCE sudah sangat viral dan sudah terbukti dari sepatu sudah ada, sarung tangan golf sudah ada. Pelatihannya menyentuh 5.000 peserta, pembentukan CV. Dari awal program itu memang sudah di-bully,” ujarnya.Osug

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here