Spionase-News.com-Makassar--Menjelang bulan suci ramdhan Kepolisian Resort Polsek Makassar rutin menggelar operasi cipta kondisi (Cipkon) di bulan ini guna meminimalisir gangguan kantibmas.
Kompol H. Usman kepada awak media mengatakan operasi cipta kondisi ini akan berlangsung setiap Malam Mingggu Masing-masing anggota yang di tugaskan melakukan pemeriksaan bagi pengguna kendaraan.
“Selama ini operasi pada malam hari terus kami rutinkan. Setiap pekan kami laksanakan di beberapa titik di wilayah Polsekta Makasar fokus kami saat ini. Giat ini bisa saja lebih kami rutin lakukan untuk meningkatkan kewaspadaan jelang memasuki bulan suci ramadhan.
Dalam operasi tersebut, selain menyasar pengendara yang membawa senjata tajam (sajam) atau membawa barang terlarang operasi cipta kondisi ini juga bertujuan memberikan rasa aman kepada warga khususnya pada malam hari.
“Semua kendaraan yang melintas di jalan di wilayah Kecamatan Makasar kita periksa barang bawannya serta kelengkapan surat-surat kendarannya,” katanya. Sabtu Malam (5/5/201)
“Kami juga rutin melaksanakan patroli biru, kami berharap masyarakat bisa merasa aman. Kami juga meminta peran serta masyarakat dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif,” ujarnya.
Dalam setiap operasi, melibatkan puluhan personil personil dari dua regu. Puluhan pengendara sepeda motor diberikan teguran dan ditilang karena tidak memakai helem dan tidak membawa kelengkapan berkendara.
Untuk diketahui, selain bentuk penindakan pengamanan kantibmas, Polsek Makasaar juga terus menyosialisasikan kamtibmas dalam berbagai kegiatan.
Kami berharap bagi pengguna kendaraan yang beraktivitas di malam hari agar membawa kelengkapan surat surat kendaraannya, Selain itu ikuti rambu lalu lintas, ” ujarnya.
LAPORAN :(MOKO)
Agen. : 008