SPIONASE-NEWS.COM,- BULUKUMBA – Serbuan Vaksinasi terpadu hari Ketiga yang digelar di Aula Andi Sultan Dg. Radja Makodim 1411/Bulukumba Jalan Jend. Ahmad Yani Kelurahan Caile Kecamatan. Ujung Bulu Kabupaten Bulukumba Provinsi Sulawesi selatan, Sabtu (3/7/2021).
Masyarakat antusias dan datang lebih awal di Aula Kantor Makodim 1411/Bulukumba dari waktu yang ditentukan agar lebih awal mendapatkan giliran untuk di vaksinasi.
Dandim 1411/Bulukumba Letkol Arm Joko Triyanto, S.Pd, yang melihat langsung kegiatan Vaksinasi sangat bangga dan senang kepada masyarakat Kabupaten Bulukumba yang sangat antusias untuk melakukan Vaksinasi Covid-19, Tuturnya.
Dandim juga mengajak keluarga ataupun kerabatnya untuk melakukan Vaksinasi karena hal tersebut sudah membantu pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Tanpa kesadaran masyarakat kegiatan ini tidak akan berhasil
“Kegiatan ini merupakan wujud dari kepedulian TNI AD dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 agar seluruh masyarakat dapat mendapatkan Vaksinasi”. Target pemerintah untuk melakukan vaksinasi kepada seluruh Masyarakat agar nantinya membebaskan kita semua dari Covid-19.
Selama kegiatan Vaksinasi di Kodim 1411/Bulukumba dihari pertama mencapai 305 orang yang sudah di vaksinasi. Sedangkan di hari kedua mencapai 293 orang yang sudah di vaksinasi. Jumlah tersebut masih akan bertambah karena proses vaksinasi sementara masih berlanjut, “ Ujar Dandim.
Laporan : Agen 040 Rustan R Jentak/Agen Bachtiar