SPIONASE-NEWS.COM,- BANTAENG – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kab. Bantaeng baru saja melaksanakan Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bantaeng dalam rangka Pengucapan Sumpah/Janji Pimpinan DPRD Kabupaten Bantaeng Masa Jabatan 2024-2029 yang bertempat di Ruang Rapat Paripurna DPRD Bantaeng, Senin (14/10/2024).

Ketua Pengadilan Negeri Bantaeng Abdul Basyir secara resmi mengambil Sumpah/Janji H. Budi Santoso selaku Ketua DPRD Bantaeng, Hj.Kasmawati sebagai Wakil Ketua I serta Hj.Jumrah sebagai Wakil Ketua II DPRD Bantaeng Masa Jabatan 2024-2029.

Pj Bupati Bantaeng, Andi Abubakar hadir pada Rapat Paripurna Pengucapan Sumpah/Janji Pimpinan DPRD Kabupaten Bantaeng Masa Jabatan 2024-2029 yang turut dihadiri anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Kepala Biro Organisasi setda Provinsi Sulsel Bustanul Arifin, Dandim 1410 Bantaeng Letkol Inf.Eka Agus Indarta, Kapolres Bantaeng AKBP Nur Prasetyantoro Wira Utomo, Kepala Kejaksaan Negeri Bantaeng Satria Abdi, Kepala Kantor Kementrian Agama H.Muh Ahmad Jailani, Ketua KPU Muhammad Saleh, Ketua Bawaslu Ningsih Purwanti, Sekertaris Daerah Bantaeng H.Abdul Wahab, Kepala OPD, Camat, Lurah/Kepala Desa Lingkup Kabupaten Bantaeng.

Pj Bupati Bantaeng Andi Abubakar dalam sambutannya menyampaikan rasa syukurnya atas terlaksananya pelantikan Ketua DPRD Bantaeng yang menandakan baiknya hubungan yang terjalin antara eksekutif dan legislatif.

“Perlu kita pahami bahwa dalam dinamika pemerintahan kadang ada perbedaan sudut pandang yang sering terjadi, sehingga dalam menyelesaikan dinamika seperti itu mari sama-sama kita selesaikan secara musyawarah dan mufakat. Apalagi saat ini kita harus menciptakan suasana yang kondusif, tentram aman dan damai dalam masyarakat.”

Pj Bupati Bantaeng berpesan kepada Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Bantaeng untuk mengingat janji/sumpahnya saat dilantik yang muaranya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan pembangunan Bantaeng.

“Selamat bertugas kepada pimpinan DPRD Kabupaten Bantaeng, bersinergi dengan seluruh pihak. Untuk membangun Bantaeng bisa berkembang dengan pesat maka salah satu yang harus dilakukan adalah kolaborasi yang baik.”

Mewakili Gubernur Sulawesi Selatan,Kepala Biro Organisasi Setda Prov.Sulsel Bustanul Arifin menyampaikan harapan agar pimpinan dan anggota DPRD dapat bekerjasama dengan Pemerintah Daerah dalam mewujudkan visi dan misi pembangunan Kabupaten Bantaeng.

“Saya mengajak kita semua untuk menjadikan pengucapan sumpah/janji ini sebagai titik tolak dalam menciptakan perubahan yang positif bagi Kabupaten Bantaeng.”

“Saya ingin mengingatkan bahwa tantangan hang dihadapi oleh Kabupaten Bantaeng tidaklah sedikit, kita harus bersiap menghadapi berbagai isu. Mulai dari pembangunan infrastruktur, peningkatan kualitas pendidikan da kesehatan, hingga penanganan isu sosial.yang kompleks. Dengan kerjasama dan komitmen yang kuat saya yakin kita bisa menghadapi semua tantangan yang ada.”

Sebelum menutup Rapat Paripurna Ketua DPRD Bantaeng H.Budi Santoso menyampaikan harapan agar dapat senantiasa bekerjasama baik dengan para anggota dewan, maupun dengan pejabat sipil Pemerintahan, Unsur forkopimda terlebih segenap masyarakat Kabupaten Bantaeng.

“Dengan tetap konsisten dengan sumpah yang baru saja kami ucapkan mudah-mudahan dapat dimanfaatkan secara optimal baik bagi keperluan penyelenggaraan Pemerintahan maupun kesejahteraan masyarakat”.

Liputan : Agen 022 Suarni

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here