SPIONASE-NEWS.COM,- TORUT – Sebanyak 10 titik Papan Himbauan telah dipasang disekitar kawasan Bataran sungai Toraja Utara dalam perangi sampah.

Pemasangan 10 titik papan himbauan untuk perangi sampah yang di lakukan oleh Dinas Lingkungan Hidup Toraja Utara antara lain , Jembatan Malango dekat pasar pagi , Jembatan Tagari ,Jembatan poros jalan Bolu .Tallung lipu dan jembatan Poros Rantepao – Makale (Eran Batu ) Jembatan singki, Jembatan Tenko Situru.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Arung B.Lipa didampingi Kabid Penaatan dan Peningkatan Kapasitas DLH Torut, Drs Paris Salu SH.M.Si, diruang kerjanya Rabu (10/10), mengatakan Pihaknya tahun ini melakukan kegiatan Bidang Peningkatan Kapasitas daerah ini dengan memasang 10 titik papan himbauan untuk mengajak Masyarakat perangi sampah khususnya yang bertempat tinggal di sekitar kawasan bantaran sungai yang bertuliskan :

Kabid.DLH Pemkab.Torut Drs.Paris Salu,SH,M.Si

“Buanglah Sampah Pada Tempatnya – Sampah adalah musuh Kita Bersama” dan Mari Bebaskan Lingkungan Kita Dari Sampah serta Lingkungan Bersih Ciri Masyarakat Beradap dan Budayakan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat ” Ujarnya

Lanjut Paris menambahkan , Kami melakukan sosialisasi kepada Masyarakat dengan melakukan pemasangan papan himbauan pada tempat rawan masyarakat membuang sampah dibantaran sungai.

Sosialisasi ini dimaksudkan agar masyarakat daerah pariwisata senantiasa menjaga kebersihan pada lingkunganya untuk membuang sampah pada tempatnya . ” Mari bersama sama untuk menjaga lingkungan Bersih dengan membuang sampah pada tempatnya karna Sampah adalah musuh kita bersama”, Ajaknya.

Laporan : Saldi (Torut)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here