SPIONASE-NEWS.COM, – SURABAYA-Ketua Masyarakat Adat Tanah Papua sekaligus Staf Khusus Presiden Lenis Kogoya bertemu dengan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa.

Pertemuan di Gedung Negara Grahadi tersebut digelar secara tertutup.

Pertemuan tersebut juga dihadiri Wakil Gubernur Jatim Emil Elestianto Dardak, Kapolda Jatim Irjen Luki Hermawan, Kapolrestabes Surabaya Kombes Sandi Nugroho, serta sejumlah Kepala Dinas Pemprov Jatim.

Usai mengelar pertemuan tertutup, mereka bergeser ke ruangan utama Gedung Negara Grahadi untuk bertemu dengan perwakilan mahasiswa Papua dan juga merupakan Ikatan Keluarga Besar Papua Surabaya (IKBPS).

Pertemuan yang berlangsung hangat itu diselingi dengan jamuan makan dengan menu khas Papua.

Terlihat, Lenis dan Khofifah saling bergantian mengambilkan papeda, makanan berbahan dasar sagu khas Papua lengkap dengan kuah ikan.

Dalam kesempatan tersebut Lenis menyebut Khofifah sebagai Mama Papua.

“Hari ini (Khofifah) saya anggap bukan gubernur lagi, tapi Mama Papua. Saya menitipkan anak-anak saya, untuk dijadikan supaya menjadi anak-anaknya sendiri yang ada di Surabaya Jawa Timur,” kata Lenis sembari memberikan Papeda kepada Khofifah di Ruang utama Gedung Negara Grahadi, Selasa (20/8/2019).

Lenis menceritakan bahwa Khofifah pernah berkunjung ke Wamewa dan mengantarkan almarhum bapaknya ke Papua.

“Ibu sudah pernah datang ke rumah saya di Wamena. Terus ketika bapak saya meninggal ibu (Khofifah) yang menjaga sampai lepas juga ke Papua juga dijaga. Terima kasih,” ujar Lenis.

Khofifah pun membalas sambutan Lenis Kogoya dengan kata terima kasih dan juga tersenyum.

“Terima kasih. Ini namanya diplomasi papeda,” ujar Khofifah disambut tepuk tangan.

Laporan : Agen Dewa/Bagas ( Sby )

Editor. : Agen 008 HI

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here