SPIONASE-NEWS.COM TORAJA UTARA – Di tengah pandemi COVID-19 yang kini melanda Indonesia khususnya Toraja Utara, banyak pihak tergerak memikirkan penanganannya, Selasa (15/4/2020).

Betapa tidak, tak dapat dipungkiri wabah virus Corona ini berdampak sistemik dan dahsyat hingga memporak-porandakan perekonomian masyarakat.

Guna memutus mata rantai wabah Corona tersebut maka berbagai pencegahan dilakukan. Selain menjaga social distancing (jarak sosial) serta memelihara kebersihan diri, yang juga sangat penting adalah melengkapi diri dengan APD (Alat Pelindung Diri) berupa masker.

Untuk menunjang upaya pemerintah dalam penanganan COVID-19, maka berbagai elemen masyarakat di Torut turut serta memberi bantuan, baik perorangan maupun lembaga atau organisasi.

Seperti yang dilakukan DR Ir Petrus Tangke Rombe, MH bersama Partai HANURA Toraja Utara. Mantan Sekab dan Plt. Bupati Paniai Papua ini menggandeng Partai Hanura membagi-bagi masker untuk warga masyarakat Torut.

Acara bagi-bagi masker ini berlangsung di beberapa titik. Diantaranya, di Tallunglipu-Tikala dan sekitarnya, Rantepao, Kesu’, Sanggalangi dan beberapa tempat lainnya.

Sebagian masker itu juga disalurkan melalui Partai Hanura setempat. “Nanti dari pihak Partai Hanura yang membagi-bagi. Kita serahkan ke partai,” kata Marsalia Losang, pihak keluarga Petrus Tangke Rombe (PTR), saat ditemui di kediaman Tangke Rombe, di jalan poros Rantepao-Tikala, Rabu siang (15/4).

Menurut Marsalia , bakti sosial dengan membagi-bagi masker ini merupakan bentuk kepedulian PTR atas kondisi masyarakat saat ini. “Saya kira wajar-wajar saja, siapapun silahkan kalau terpanggil memberi bantuan, apalagi di tengah-tengah wabah virus corona saat ini. Kita sambut dan apresiasilah,” tuturnya.

Tidak hanya sampai disitu, menurut Marsalia, ke depan diharapkan ada pihak lain yang juga terlibat memberi bantuan. “Ya…tentu saja berangkat dari rasa keprihatinan atas kondisi sekarang memberi bantuan,” jelas Marsalia.

PTR, yang hingga saat ini masih berada di Jakarta, ketika dihubungi via ponsel, sore ini, membenarkan adanya bantuan masker itu. “Tidak ada maksud lain, semata-mata karena keprihatinan atas wabah virus corona. Saya terpanggil dengan kepedulian kepada masyarakat dalam menghadapi pandemi tersebut,” ujar Tangke Rombe ikhlas.

Laporan : Agen Saldi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here